BUKU “FIKIH WANITA (Menjawab 1001 Problem Wanita)

Oktober 01, 2016
Penyusun: Khalid Al-Husainan
Penerbit: Darul Haq
Isi buku: 322 hlm

Buku ini berisi jawaban-jawaban ringkas, jelas dan aplikatif terhadap berbagai permasalahan yang sering dihadapi wanita. Sehingga dalam memahami setiap masalah tidak membutuhkan waktu berjam-jam untuk membandingkan pendapat-pendapat serta madzhab-madzhab yang ada. Semua masala dari mulai:
1). Thaharah (bersuci)
2). Haidh
3). Shalat
4). Puasa
5). Haji
6). Perhiasan dengan Segala Sisinya
7). Bedah Plastik
8). Kehidupan Keluarga
9). Kehidupan Anak-anak
10). Dan lain-lain
Dijawab secara ringkas oleh ulama-ulama yang telah diakui di dunia Islam sebagai rujukan kaum Muslimin dan teladan ummat dalam kelurusan manhaj dan keshalihan. “Bertanyalah kamu kepada orang-orang yang berilmu jika kamu tidak mengetahui.” (QS. Al-Anbiya: 7)

Di antara para ulama tersebut adalah: Masyaikh yang tergabung dalam Lajnah Da’imah li al-Buhuts al-Ilmiyyah wa al-Ifta`, Syaikh Abdurrahman As-Sa’di, Syaikh Muhammad bin Ibrahim, Syaikh Abdul ‘Aziz bin Baz, Syaikh Muhammad bin Utsaimin, Syaikh Abdullah bin Jibrin, Syaikh Shalih bin Fauzan, Syaikh Bakar Abu Zaid, dan Syaikh Abdullah bin Mani’.


Contoh/ kutipan sebagian isi buku:

Wanita & Was-was
(Dalam pembahasan ini terdapat 23 jawaban)

(1). Pengertian was-was. Yaitu keraguan tentang sesuatu  yang terjadi di dalam hati sehingga menjadi tidak tenang dan tidak mantap.

(2). Sebab-sebab was-was:
* Kurangnya ilmu agama: Ilmu pengetahuan itu bisa menghilangkan segala sesuatu yang terbetik pada manusia dan yang tersirat di dalam benaknya, sedangkan ketidak tahuan bisa menimbulkan mudharat pada manusia.
* Lemahnya iman dan sedikitnya berdzikir kepada Allah: Ini diakibatkan oleh banyak faktor, di antaranya adalah karena sedikitnya melakukan amal shalih dan seringnya berbuat maksiat. Berbeda dengan kuatnya iman, karena setan akan lari dari orang yang imannya kuat dan setan tidak memiliki jalan kepadanya.
* Panjang angan-angan: Karena panjangnya angan-angan dan banyaknya berfikir tentang hal-hal yang tidak terrealisasi bisa menyebabkan was-was pada manusia sehingga setan mudah menemukan jalan kepadanya.

(3). Menyaringkan suara ketika shalat sirr (shalat yang seluruh bacaannya dibaca tidak terdengar orang lain) untuk menghalau was-was: Ini tidak apa-apa, dan disyariatkan bagi orang yang shalat itu (orang yang mengalami was-was) agar meludah (ringan) ke samping kirinya ketika sedang shalat, dan memohon perlindungan kepada Alla dari bisikan setan sebanyak tiga kali. Menyaringkan suara di sini sekedar terdengar oleh dirinya sendiri (tidak terlalu keras).

(4). Peringatan: Terjadi was-was (keraguan) ketika shalat, apakah tiga rakaat atau empat rakaat, maka anggaplah baru tiga rakaat lalu sempurnakan. Kemudian di akhir shalat, sujudlah sahwi dua kali sebelum salam.  
~ Syaikh Ibnu Baz ~

Itulah sebagian kutipan dari buku Fikih Wanita (Menjawab 1001 Probelm Wanita) pada bab Wanita & Was-was. Bab ini dibahas dalam 5 halaman. Dan masih banyak pembahasan-pembahasan lain yang perlu diketahui oleh kaum Muslimin, khususnya Muslimah.

HARGA BUKU: Rp. 45.000,-
Pemesanan:
0812-2806-3865 (Tlp/ WA/ SMS)
Atau Fb Anas Abdillah


 Minyak Zaitun Ruqyah (MIZAR)

 PROGRAM DAUROH SYAR'IYYAH DUA BULAN. GRATIS


Artikel Terkait

Previous
Next Post »